Minggu, 25 Maret 2012

bahasa 3

1. Pengalaman adalah sesuatu yang ....
a. pernah dialami
b. mudah dilupakan
c. tidak pernah dialami
d. sering dilakukan
2. Dina setiap hari menyapu lantai.
Yang sering dilakukan Dina tersebut termasuk ....
a. pengalaman
b. kejadian
c. peristiwa
d. kewajiban
3. Intonasi adalah ketepatan penyajian ....
a. suara
b. tinggi
c. rendah
d. tinggi rendah
4. Kain sisa dapat ... untuk membuat kipas.
a. dijual
b. dibeli
c. dimanfaatkan
d. dilaksanakan
5. Cepat bersihkan halaman!
Termasuk kalimat ....
a. tanya
b. berita
c. perintah
d. transitif
6. Puisi adalah ragam sastra yang bahasanya terikat oleh ....
a. alur
b. tema
c. rima
d. amanat
7. Dalam petunjuk pemakaian obat terdapat ....
a. bahan, alat, cara membuat, kegunaan
b. bahan, cara pemakaian, cara membuat
c. bahan, cara membuat, kegunaan
d. bahan, aturan pemakaian, efek samping
8. Paragraf dapat digunakan untuk membuat ....
a. karangan
b. puisi
c. syair
d. pantun
9. Penggunaan preposisi pada yang tepat dalam kalimat berikut
adalah ....
a. Desi belajar pada perpustakaan.
b. Pada liburan sekolah tahun ini, Desi dan keluarganya akan
mengunjungi neneknya di desa.
c. Pada sekolah, anak-anak sedang belajar.
d. Rio sedang memancing pada sungai.
10. Saat menjelaskan urutan membuat sesuatu harus menggunakan
kalimat ....
a. yang urut dan mudah dipahami
b. yang panjang dan mudah dipahami
c. yang panjang dan sulit dipahami
d. yang urut dan sulit dipahami
11. Dian memasang ... di dinding ruang tamu.
a. gantungan kunci
b. taplak
c. vas bunga
d. hiasan bunga anggrek
12. Penokohan adalah salah satu unsur ....
a. puisi
b. syair
c. cerita
d. pantun
13. Malin Kundang termasuk cerita ....
a. cerita pendek
b. novel
c. fabel
d. dongeng
14. Dina gemar melukis. Ia pernah mengadakan pameran lukisan
tunggal. Meskipun demikian, ia tidak sombong.
Watak Dina adalah ....
a. bodoh
b. sombong
c. tidak sombong
d. suka pamer
15. Masalah yang sering terjadi di sekolah adalah ....
a. ban sepeda bocor saat berangkat sekolah
b. terpeleset di kamar mandi sekolah
c. dihukum karena tidak mengerjakan PR
d. terlambat ke sekolah
16. PENGUMUMAN
Diberitahukan kepada seluruh siswa bahwa:
Hari : Sabtu, 9 September 2007
Akan diadakan senam bersama. Jadi, seluruh siswa wajib
mengenakan seragam olahraga.
Yang terdapat dalam pengumuman tersebut adalah ....
a. salam pembuka
b. salam penutup
c. hari, tanggal
d. jam pelaksanaan
17. Berikut yang termasuk cerita adalah ....
a. pantun
b. dongeng
c. puisi
d. karangan ilmiah
18. Dongeng tentang binatang disebut ....
a. fabel
b. novel
c. legenda
d. cerpen
19. Saran adalah ....
a. kritikan
b. anjuran
c. harapan
d. komentar
20. Imajinasi adalah ....
a. pilihan kata
b. bahasa kias
c. penggambaran suasana
d. pokok persoalan
21. Indahnya puncak bukitmu
Samar-samar aku lihat Samadhi Budha
Yang dibicarakan pada pengggalan puisi di atas adalah ....
a. Monas
b. pegunungan
c. Candi Borobudur
d. Candi Prambanan
22. Pengalaman adalah peristiwa yang ....
a. mudah dilupakan
b. sulit dilupakan
c. biasa terjadi
d. membosankan
23. Danau Toba adalah tempat wisata yang berada di ....
a. Kalimantan
b. Jakarta
c. Jawa Barat
d. Sumatera
24. Penggunaan tanda hubung yang tepat adalah ....
a. inf-ormasi
b. berbar-is
c. peng-alaman
d. ber-main
25. Kau selalu ajari aku
Menulis dan membaca buku
Kau adalah pahlawan ....
Diksi yang tepat untuk melengkapi puisi di atas adalah ....
a. tanpa pamrih
b. tanpa tanda jasa
c. tanpa imbalan
d. tanpa harapan
26. Untuk mengetahui peristiwa melalui televisi dapat dilihat dalam
acara ....
a. kartun
b. berita
c. sinetron
d. komedi
27. Surat pribadi dapat ditujukan kepada ....
a. presiden
b. kakak
c. polisi
d. lurah
28. Bahasa dalam surat pribadi adalah ....
a. resmi
b. singkat
c. panjang
d. tidak resmi
29. Ketika akan ke luar negeri naik pesawat, kita harus datang ke ....
a. stasiun
b. bandara
c. terminal
d. pelabuhan
30. Yang mengemudikan kapal adalah ....
a. nahkoda
b. sopir
c. pilot
d. masinis
II. Cobalah lengkapi kalimat di bawah ini dengan tepat. Kamu dapat
menyalin jawabanmu di buku latihan.
1. Suatu kejadian yang pernah dialami atau dijalani oleh seseorang
disebut ....
2. Saat menggunakan obat nyamuk cair, terlebih dahulu membaca ....
pemakaian.
3. Dalam membaca nyaring harus menggunakan ... dan ... yang
tepat.
4. Pergi!
Adalah kalimat ....
5. Saat menjelaskan urutan membuat sesuatu harus menggunakan
bahasa yang mudah untuk ....
6. Tempat terjadinya peristiwa dalam suatu cerita adalah ....
7. Ia bermain di pantai waktu senja hari.
Senja dalam kalimat tersebut berarti ....
8. Salah satu dongeng dari Sumatera adalah ....
9. Ayahku seorang dokter.
Berarti ayah bekerja di ....
10. Huruf kapital digunakan untuk ....
III. Cobalah menjawab pertanyaan di bawah ini dengan benar. Kamu
dapat menyalin jawabanmu di buku latihan.
1. Sebutkan tiga pengalaman mengesankan yang pernah kamu alami!
2. Berikan tanggapan dan saranmu terhadap teman yang suka
menyontek saat ulangan!
3. Buatlah satu paragraf dengan tema keindahan!
4. Bagaimana langkah-langkah membuat puisi?
5. Mengapa saat menulis puisi harus menggunakan diksi yang
menarik?
6. Buatlah kerangka karangan dengan tema ”Mencegah Banjir”!
7. Sebutkan unsur-unsur puisi!
8. Mengapa saat bertelepon harus menggunakan kalimat yang
ringkas?
9. Sebutkan peristiwa menyenangkan yang pernah kamu alami!
10. Apa yang dimaksud dengan dialog

Tidak ada komentar:

Posting Komentar